Luhut Tak Wajibkan Lagi PCR, Riza Patria: Di Eropa Sudah Buka Masker
JAKARTA,MAGELANGEKSPRES.COM — Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengapresiasi kebijakan pemerintah pusat yang tak lagi mewajibkan pelaku perjalanan domestik melalui moda transportasi udara, darat, dan laut menunjukkan hasil negatif Covid berdasar tes swab antigen maupun PCR. Menurut Riza, kebijakan itu tepat karena pandemi Covid-19 saat ini sedang menuju endemik. “Kami akan taat untuk mengikuti kebijakan pusat. Kita ini sedang akan memasuki masa endemik,” ucap Riza di Balai Kota DKI, Selasa (8/3). Riza mencontohkan kebijakan negara lain, seperti Arab Saudi, yang saat ini tak mewajibkan lagi karantina bagi pendatang. Negeri kerajaan itu juga mencabut aturan yang selama ini memberatkan jemaah umrah. “Itu di Saudi, belum beberapa di negara lain. Di Eropa sudah buka masker, sudah maju lagi,” kata dia. Selama seminggu terakhir ini, kasus Covid-19 varian Omicron di DKI Jakarta sudah melandai. “Ada Omicron memang terjadi percepatan penularan, tetapi bobotnya di bawah flu,” tuturnya. Sebelumnya, Koordinator PPKM Jawa-Bali Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan pelaku perjalanan domestik dengan transportasi udara, laut, maupun darat yang sudah melakukan vaksinasi Covid-19 lengkap tidak perlu menunjukan hasil negatif Covid-19 berdasar tes antigen maupun PCR negatif. (jpnn/fajar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 3.328 Pemilih Kabupaten Magelang Terancam Kehilangan Hak Pilih di Pilkada 2024 karena Ini
- 2 Meski Jadwal Padat, KPU Kabupaten Magelang Tetap Maksimalkan Pembersihan APK di Masa Tenang
- 3 Rumah Idaman Joko Anwar Diduga Buatan AI, Netizen Auto Ramai Cek Pendeteksi Deepfake!
- 4 TKL Ecopark Buka November Seru, Sekaligus Launching Wahana Baru Kolam Ombak dan Taman Air
- 5 Keluhan Soal KIS di Kabupaten Tegal Kian Santer, Anggota DPRD Respon Begini
- 1 3.328 Pemilih Kabupaten Magelang Terancam Kehilangan Hak Pilih di Pilkada 2024 karena Ini
- 2 Meski Jadwal Padat, KPU Kabupaten Magelang Tetap Maksimalkan Pembersihan APK di Masa Tenang
- 3 Rumah Idaman Joko Anwar Diduga Buatan AI, Netizen Auto Ramai Cek Pendeteksi Deepfake!
- 4 TKL Ecopark Buka November Seru, Sekaligus Launching Wahana Baru Kolam Ombak dan Taman Air
- 5 Keluhan Soal KIS di Kabupaten Tegal Kian Santer, Anggota DPRD Respon Begini